Perkembangan Bisnis Informatika di massa pandemi covid-19

        


        Ekonomi digital dinilai menjadi penopang perekonomian Indonesia selama masa pandemi Covid-19. Berdasarkan data BPS, sektor informasi dan komunikasi (infokom) mencatat pertumbuhan tertinggi pada kuartal II 2020. Pandemi Covid-19 telah memberikan efek domino multisektoral (kesehatan, sosial, ekonomi, keuangan). Namun aktivitas ekonomi harus terus berjalan dengan tetap memperhatikan faktor kesehatan.

        Ekonomi digital juga punya ruang berkembang dan menciptakan level playing fields yang sama untuk semua orang. Selain itu, ekonomi digital ikut mendorong inklusi sehingga seseorang bisa mendapatkan layanan tanpa harus bertatap muka.

Pertumbuhan e-commerce di Asia Tenggara dan Taiwan telah menciptakan peluang baru bagi para penjual, UMKM, dan mitra brand. Tren ini tercermin di Shopee, di mana jumlah penjual di meningkat 60 persen dari tahun ke tahun. Hal ini telah menciptakan keragaman yang lebih besar dalam cakupan e-commerce di regional.

Di sisi lain, Menteri Perdagangan (Mendag) Agus Suparmanto mengatakan e-commerce menjadi salah satu solusi untuk mengatasi dampak ekonomi akibat pandemi covid-19. Dirinya pun mengajak para pemangku kepentingan di bidang ini tetap optimistis dan terus bersinergi dalam menjaga roda perdagangan agar tetap maju.

Sejalan dengan itu Kementerian Perdagangan (Kemendag) memberikan kesempatan akses pemasaran daring bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) bekerja sama dengan platform e-commerce. Adapun UMKM Indonesia yang memanfaatkan e-commerce berpotensi meningkatkan kinerja perdagangan Indonesia.


E-COMMERCE

E-Commerce secara umum dapat diartikan sebagai transaksi jual beli secara elektronik melalui media internet. Selain itu, E-commerce juga dapat diartikan sebagai suatu proses berbisnis dengan memakai teknologi elektronik yang menghubungkan antara perusahaan, konsumen dan masyarakat dalam bentuk transaksi elektronik dan pertukaran atau penjualan barang, servis, dan informasi secara elektronik. Dalam melakukan E-Commerce penggunaan internet menjadi pilihan favorit oleh kebanyakan orang karena kemudahan-kemudahan yang dimiliki oleh jaringan internet tersebut, yaitu:

a. Internet sebagai jaringan public yang sangat besar, cepat dan kemudahan dalam mengaksesnya.

b. Internet menggunakan electronic data sebagai media penyampaian pesan/data sehingga dapat dilakukan pengiriman dan penerimaan informasi secara mudah dan ringkas, baik dalam bentuk data elektronik analog maupun digital.

Faktor Pendukung E-Commerce

1. Cakupan yang luas

2. Proses transaksi yang cepat

3. E-Commerce dapat mendorong kreatifitas dari pihak penjual secara cepat dan tepat dan pendistribusian informasi yang disampaikan berlangsung secara periodik.

4. E-Commerce dapat menciptakan efesiensi yang tinggi, murah serta informatif.

5. E-Commerce dapat meningkatkan kepuasan pelanggan, dengan pelayanan yang cepat, mudah, aman dan akurat.

Jenis Transaksi E-Commerce

1. Busines to Busines (B2B)

2. Bussines to Cunsumer (B2C)

3. Consumer to Consumer (C2C)

4. Consumer to Bussines (C2B)

5. Non-Bussines Electronic Commerce

6. Intrabussines (Organizational) Electronic Commerce.

Keuntungan E-Commerce

a. Keuntungan yang diperoleh konsumen adalah melakukan pencarian barang, dan pembelian secara online dengan mudah, belanja cukup pada suatu tempat.

Contoh : Seorang pembeli diinternet dapat menggunakan computer pribadinya pagi atau malam selama 7 hari per minggu untuk membeli hamper semua barang, dan tidak perlu mengantri ditoko atau bahkan meninggalkan rumahnya.

b. Keuntungan yang diperoleh pelaku bisnis toko online adalah melakukan proses penjualan lebih mudah, efisiensi, tanpa kesalahan, tepat waktu.

Contoh : pelaku bisnis atau toko online cukup mengupdate barang apa saja yang akan di jual, dan dalam pembayarannya pelanggan cukup mendaftar dan memberikan data yang dibutuhkan, dan toko online tersebut akan menyimpan informasi kartu kredit pembelinya diserver mereka, sehingga informasi yang dibutuhkan hanya dimasukkan sekalisaja.

c. Keuntungan yang diperoleh Manajemen atau perusahaan E-Commerce adalah mendapatkan peningkatan pendapatan, dan loyalitas pelanggan.

Contoh : Perusahaan-perusahaan dapat menjangkau pelanggan diseluruh dunia. Oleh karena itu dengan memperluas bisnis mereka, sama saja dengan meningkatkan keuntungan.





Sumber:

https://aptika.kominfo.go.id/2020/09/ekonomi-digital-jadi-penopang-perekonomian-di-tengah-pandemi/

https://www.medcom.id/ekonomi/bisnis/yNL4ql6N-e-commerce-perlu-terus-didukung-saat-pandemi-covid-19

http://www.unpas.ac.id/apa-itu-e-commerce/

Komentar